Ustaz Felix Siauw menilai pemblokiran situs-situs media Islam merupakan stigmatisasi negatif terhadap Islam.
"Ketika "palu" teroris dan bukan teroris diserahkan pada barat, dan orang yang tak tahu agama, ulama dituduh teroris, Islam dianggap monster," ujar Felix Siauw, dikutip dari akun facebooknya, Selasa (31/3/2015).
Felix menilai apa yang dilakukan pemerintah tanpa diskusi dan tanpa dengar pendapat.
"Ini diktator nyata," tegas Felix.
pemblokiran situs-situs media Islam itu stigmatisasi negatif terhadap Islam | tanpa diskusi tanpa dengar pendapat, diktator nyata
— Felix Siauw (@felixsiauw) March 30, 2015
ketika "palu" teroris dan bukan teroris diserahkan pada barat, dan orang yang tak tahu agama | ulama dituduh teroris, Islam dianggap monster
— Felix Siauw (@felixsiauw) March 30, 2015
Menurutnya, isu ISIS dan terorisme ini memang seksi untuk 'digoreng'. Siapa saja yang mengkritik status-quo langsung dicap ISIS cap teroris tanpa bukti .
"Islam itu agama paling tinggi dan tak ada yang lebih tinggi darinya" | ini radikal dan teroris! pasti cabang ISIS! (nuduh tanpa bukti)", tulis Felix di twitter.
"Islam itu agama paling tinggi dan tak ada yang lebih tinggi darinya" | ini radikal dan teroris! pasti cabang ISIS! (nuduh tanpa bukti)
— Felix Siauw (@felixsiauw) March 30, 2015
"yuk berhijab, kan wajib bagi Muslimah" | dasar lo radikal! ISIS lo! (padahal yang nuduh gak pernah belajar agama)
— Felix Siauw (@felixsiauw) March 30, 2015
Tidak ada komentar:
Posting Komentar